Bimbingan Penyuluhan Islam

Posted on

Bimbingan Penyuluhan Islam

Bimbingan Penyuluhan Islam salah satu Program Studi yang ada di IAIN Curup yang  Menyelenggarakan proses pendidikan dan pengajaran yang unggul dibidang ilmu Bimbingan Penyuluhan Islam. Mengembangkan penelitian yang inovatif dibidang ilmu Bimbingan Penyuluhan Islam serta Mendayagunakan dan mengaplikasikan keilmuan dibidang Bimbingan Penyuluhan Islam di masyarakat.

Program Studi  Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan teoritis dan skill yang kreatif di bidang dakwah dan konseling (konseling Islam), sehingga mampu berkiprah di tengah masyarakat luas di bidang pendidikan maupun social (social, dan keagamaan).

Lulusan Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam (Konseling) memiliki penguasaan keilmuan (dakwah dan keislaman serta psikologi konseling, yang ditopang dengan kemampuan ilmiah, teknologi, dan entrepreneurship.

Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam sebagai pusat unggulan (Center of Excellent) untuk menghasilkan dai-konselor yang unggul dan bermartabat, serta mampu mengintegrasikan dimensi intelektual, moral, spiritual dan etika Islam yang luhur.

Lapangan pekerjaan yang luas bagi lulusan Bimbngan Penyuluhan Islam yakni Lembaga Dakwah, Instansi Pendidikan, Penyuluh Sosial, Konselor Sosial Keagamaan, Asisten Peneliti Sosial Keagamaan, Enterpreneur Sosial Keagamaan, Psikoterapi Islam.

Visi :

Religius, Unggul dan kompeten dalam Bimbingan Penyuluhan di  Bengkulu pada tahun 2024

Misi :

  1. Menyelenggarakan kegiatan pembelajaran yang mengintegrasikan nilai-nilai religius dalam upaya mewujudkan pekerja sosial yang memiliki wawasan, pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap (WPKNS)  di bidang penyuluhan;
  2. Melaksanakan Kegiatan Pembelajaran yang menghasilkan pekerja social yang berkompeten secara pedagogik, kepribadian, sosial dan professional;
  3. Mengembangkan kegiatan penelitian yang bermutu dalam bidang;
  4. Melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat sebagai wujud tanggung jawab keilmuan dalam bidang penyuluhan;
  5. Menyelenggarakan kegiatan dengan melibatkan berbagai instansi agar  lulusan  memiliki kemampuan melakukan kerjasama dalam  mengembangkan pelayanan penyuluhan.

Tujuan :

  1. Menghasilkan tenaga pekerja sosial yang berakhlak mulia, kritis serta memiliki wawasan, pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap (WPKNS) di bidang penyuluhan berlandaskan ilmu keislaman;
  2. Menghasilkan pekerja sosial yang berkompeten secara pedagogic, kepribadian, sosial dan professional;
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu melakukan penelitian yang bermutu dalam bidang;
  4. Menghasilkan lulusan yang mampu melakukan pengabdian masyarakat dalam bidang penyuluhan;
  5. Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan untuk melakukan kerjasama dengan berbagai pihak dalam  mengembangkan pelayanan penyuluhan.

TENAGA PENGAJAR


Eko Carles, MA
Sekretaris Prodi
Cikdin, S.Ag., M.Pd.I
Ketua Program Studi

Nur Cholis, M.Ag
Dosen
Drs. Ngadri Yusro, M.Ag.
Dosen
Pajrun Kamil, M.Kom.I
Dosen
Femalia Valentine, M.A
Dosen

admin
Author